today-is-a-good-day
HomeINFO BISNISFINANCEPinjaman Modal Usaha Syarat Jaminan KTP & KK Saja Sudah Bisa Cair

Pinjaman Modal Usaha Syarat Jaminan KTP & KK Saja Sudah Bisa Cair

Pinjaman syarat jaminan KTP & KK saja bisa cair? Apa benar semudah ini? Dijaman teknologi informatika yang semakin canggih sekarang tentunya bukan hal yang sulit bagi pihak bank untuk melakukan analisa data calon debitur tanpa repot survey langsung ke lapangan.

Pada umumnya ketika seorang nasabah mengajukan pinjaman kepada sebuah bank maka ia harus memberikan jaminan berupa surat–surat berharga yang ia miliki.

Namun saat ini telah ada kemudahan bagi para calon peminjam, karena mereka akan mendapat pinjaman dengan syarat mudah hanya dengan memberikan jaminan KTP dan KK.

Apakah ini termasuk pinjaman rentenir yang sebegitu mudah memberikan dana tanpa syarat yang ribet lalu kemudian justru membelenggu nasabah dengan jeratan bunga pinjaman yang mencekik?

Simak ulasan selengkapnya karena pinjaman ini murni dari lembaga keuangan perbankan yang resmi di awasi oleh OJK dengan ketentunan yang sudah di atur dalam undang undang keuangan.

Bank yang bisa memberikan pinjaman dana dengan jaminan KTP dan KK

Prosedur pengajuan pinjaman kepada bank tidaklah sesulit yang anda pikirkan, apalagi saat ini banyak ban–bank syariah yang hadir dengan memberikan segala macam kemudahan bagi para nasabahnya.

Berikut ini kami berikan solusi pinjaman dengan jaminan KTP dan KK saja untuk kebutuhan modal usaha atau pengembangan bisnis anda.

#1 Pinjaman modal usaha dari bank Danamon

Bank danamon memberikan pinjaman kepada nasabahnya mulai 10 juta hingga maksimal 50 juta namun pastinya dengan syarat ia harus memiliki usaha sendiri yang telah berjalan lama minimal 2 tahun.

Cara memperolehnya cukup mudah anda hanya perlu menyerahkan KTP dan KK asli kemudian lakukan konsultasi secara langsung kepada pihak bank danamon di wilayah anda.

Danamon Solusi UKM – merupakan solusi dari PT Bank Danamon Indonesia, Tbk bagi para pelaku Usaha Kecil dan Menengah (UKM). Solusi ini dirancang dan ditujukan khusus untuk membantu mengembangkan usaha Anda dalam bentuk kredit pinjaman modal usaha.

Bank Danamon mempersembahkan solusi untuk mempermudah pengembangan usaha Anda dalam bentuk pinjaman untuk pembiayaan kebutuhan operasional usaha sehari-hari, seperti pembelian bahan baku, stok dan lainnya dengan penjaminan fixed asset.

Keuntungan lainnya bagi Anda yang mengembangkan usaha bersama Danamon, Anda akan mendapatkan bonus D-Point sampai dengan 60.000 poin. D-Point merupakan sistem reward point yang didapatkan dari berbagai macam transaksi yang Anda lakukan dan dapat ditukarkan dengan berbagai hadiah menarik yang khusus Danamon pilihkan untuk Anda.

#2 Pinjaman KUR BTPN

Produk Kredit Usaha Rakyat (KUR) Mikro adalah produk BTPN tanpa jaminan yang diberikan kepada pedagang atau pengusaha yang bergerak di sektor UMKM.

Tersedia plafon pinjaman produk KUR Mikro mulai Rp1 juta hingga Rp25 juta dengan jangka waktu pembayaran maksimal 36 bulan untuk kebutuhan modal kerja dan 60 bulan untuk kebutuhan investasi.

Produk Kredit Usaha Rakyat (KUR) Mikro dapat digunakan untuk memenuhi kebutuhan modal kerja pengusaha UMKM atau untuk investasi sebagai salah satu cara mengembangkan usaha.

Selain akses finansial, melalui Program Daya BTPN memberikan kesempatan bagi para nasabah untuk mengembangkan pengetahuan dan keterampilan bisnis mereka, serta menciptakan peluang usaha baru.

Persyaratan & Tata Cara

  1. Tidak memiliki pinjaman modal usaha, (modal kerja /investasi) di bank ataupun lembaga keuangan lainnya kecuali pinjaman yang berupa Kartu kredit, Kredit Kepemilikan Rumah (KPR), dan Kredit Kendaraan Bermotor (KKB)
  2. Mengisi formulir permohonan kredit dan pembukaan rekening

Calon debitur wajib memenuhi persyaratan utama untuk mendapatkan fasilitas, diantaranya, tetapi tidak terbatas pada:

  • Usaha debitur masih berjalan dan telah berjalan selama minimal enam (6) bulan
  • Usaha debitur tidak bergerak di bidang usaha yang ilegal atau jenis usaha yang dilarang.
  • Usia minimum 21 tahun atau 18 tahun jika sudah menikah
  • Warga Negara Indonesia
  • Memiliki riwayat pinjaman yang baik (bagi yang pernah/memiliki pinjaman pada kreditur lain).

Debitur wajib memberikan data dan atau keterangan yang disyaratkan dan diperlukan serta menjamin kebenaran atas data dan atau keterangan yang diberikan adalah sesuai dengan yang diberitahukan dan diserahkan, dan membebaskan BTPN dari segala kerugian, tuntutan atau gugatan yang mungkin timbul di kemudian hari atas data dan atau keterangan yang diberikan oleh debitur.

Jika diperlukan penjelasan lebih lengkap mengenai informasi produk kredit dan atau apabila terdapat keluhan/pengaduan dapat menghubungi petugas cabang BTPN Mitra Usaha Rakyat terdekat. Sumber:https://www.btpn.com/id/produk-dan-pelayanan/pinjaman/kur-mikro

Latest articles

13 Usaha Paling Sukses Di Desa yang Untung Besar dan Menjanjikan

Usaha di daerah sepi seperti di desa juga bisa sukses lho. Ada banyak contoh...

Cara Mengatasi Kode Error Host 34 ATM BRI

Kode Error Host 34 ATM BRI - Ada banyak kode error ATM BRI yang...

Cara Mengatasi Kode Kesalahan 114 Internet Banking BRI Dan Mobile BRI

Cara Mengatasi Kode Kesalahan 114 Internet Banking BRI Dan Mobile BRI - Fasilitas dan...

Anak Sebagai Aset Masa Depan Bangsa Dan Generasi Penerus

Kalau bukan terhadap anak, terhadap siapa lagi orang tua menaruh harapan di masa depan?...

Seberapa Mahal Biaya Pernikahan Toraja?

Berapa sih biaya pernikahan orang Toraja? Banyak yang bilang, tergantung kesanggupan calon pengantin dan...

Cara Memulai Usaha Laundry Dari Nol Untuk Pemula Modal Kecil

Untuk kamu yang sedang tertarik memulai bisnis dengan modal kecil, maka usaha laundry kiloan...

More like this

Agar Bank Menyetujui Pengajuan KPR Dengan Proses Mudah

Pengajuan KPR kepada BANK dengan proses mudah adalah  impian setiap orang yang menginginkan dapat...

Menambah Isi Saldo Paypal Gratis

Bagaimana cara isi saldo paypal gratis? Mungkin pertanyaan seperti ini sudah tidak asing lagi...

5 Jenis Kartu Kredit Paling Tepat Untuk Yang Berpenghasilan Gaji Dibawah 3 juta

Memiliki gaji atau penghasilan dibawah 3 juta pebulan dan ingin memiliki kartu kredit memang...

Informasi Kantor Bank BCA Yang Buka Pada Hari Sabtu Dan Minggu

Informasi mengenai kantor cabang bank BCA yang operasional atau buka untuk melayani transaksi pada...

Budidaya Cabe Merah: Usaha Bidang Agribisnis Yang Sangat Menjanjikan

Budidaya cabe pada saat sekarang ini adalah usaha yang bisa dibilang cukup menggiurkan. Pasalnya...

Budidaya Ikan Mas dan Pembesaran Pada Beragam Jenis Kolam

Jenis ikan yang satu ini memang sudah lama dibudidayakan di Indonesia dengan tingkat permintaan...