HomeTECHNOANDROIDIngin kuota internet android lebih irit inilah caranya

Ingin kuota internet android lebih irit inilah caranya

Cara menghemat kuota internet agar lebih irit khususnya untuk smartphone seperti Android, Iphone, BlackBerry ataupun merek lainnya yang sekarang ini sudah menjadi bagian dari gaya hidup seseorang dengan tingkat mobilitas yang tinggi, maka segala upaya perlu dipelajari untuk memperoleh efektifitas yang optimal termasuk pemakaian kuota internet.

Sebanarnya sudah banyak pilihan paket data yang ditawarkan oleh provider untuk melayani kebutuhan pengguna dengan menyesuaikan berbagai pilihan yang dapat dijangkau oleh semua pemakai jaringan internet menurut kebutuhan masing masing dengan tingkat harga yang juga sangat kompetitif.

Sayangnya, sebagian besar pengguna smartphone hanya tahu cara dasar untuk mengolah kuota paket data agar tidak cepat habis sebelum masanya. Alih-alih ingin berhemat dengan “paket kuota internet unlimited” namun bagi para pengguna paket tersebut sepertinya hanya sebuah angan belaka.

Cara Irit dan Hemat Kuota Internet

Berikut ini adalah beberapa tips yang dapat dilakukan oleh pengguna internet khususnya smartphone agar bisa lebih irit dalam pemakaian kuota internetnya.

Instal Browser Yang Efisien

Aplikasi browser default yang sudah ada di smartphone memang memiliki banyak kelebihan, namun ternyata justru merupakan aplikasi yang paling kencang menyedot kuota internet anda.

Cobalah unduh browser yang lebih efisien seperti Opera Mini yang mampu menyimpan data secara primer dengan mengompres website yang di kunjungi. Browser ini juga memiliki fitur data-saving `video boost` dimana mampu mengurangi proses buffer dan mampu mengoptimalkan kualitas gambar tanpa perlu menyedot data internet yang besar.

Bahkan, ketika anda memiliki banyak data atau menggunakan Wi-Fi, Opera Mini akan mematikan fitur data-saving dimana pengguna akan mendapatkan pengalaman browsing yang baik dan sempurna.

Untuk mengakses opsi data-saving Opera Mini, sentuh `O` dibawah layar Opera Mini dan sentuh area dengan tulisan `Savings enabled`.

Menariknya, ternyata Google Chrome bukan merupakan browser utama perangkat Android. Namun, Anda masih tetap bisa mengakali agar browser ini tetap hemat koneksi internet ketika browsing. Caranya, buka Chrome, sentuh ikon tiga titik di kanan atas, pilih Settings, lalu sentuh Bandwith dan pilih Data Saver untuk mematikan data saving. (source: tekno.liputan6.com)

Koneksi Internet Manual

Melakukan seting dengan mematikan lalulintas data ketika sedang tidak diperlukan akan membuat kuota internet lebih irit namun juga akan menjadikan smartphone anda tidak bekerja selayaknya sebuah ponsel cerdas yang selalu siap online dalam kondisi apapun.

Dalam kondisi tertentu jika anda berada pada area yang terkover layanan wi-fi atau hot spot gratis akan lebih baik jika anda memanfaatkan kesempatan ini sebaik baiknya dengan mematikan paket data dan menyalakan koneksi wi-fi.

Perhatikan Aplikasi Terinstal

Setiap aplikasi yang terinstal pada smartphone biasanya banyak yang secara otomatis akan terhubung dengan internet untuk melakukan pembaruan versi dari server pengembangnya.

Sebagai langkah cerdas untuk mendapatkan kuota internet lebih irit bisa dilakukan pengaturan pada system agar tidak memproses pembaruan versi aplikasi secara otomatis. Membuat pengaturan manual akan memberikan anda kesempatan untuk melakukan update aplikasi sesuai keinginan. Lihat tentang Cara mengatasi android lemot.

Jika ada titik free wi-fi yang tersedia disekitar anda, bisa digunakan sebagai kesempatan melakukan update aplikasi ataupun jika hendak mencari aplikasi terbaru lainnya bahkan bisa untuk melakukan video call yang notabene akan lebih boros kuota jika dilakukan dengan paket data internet dari provider seluler.

Latest articles

13 Usaha Paling Sukses Di Desa yang Untung Besar dan Menjanjikan

Usaha di daerah sepi seperti di desa juga bisa sukses lho. Ada banyak contoh...

Cara Mengatasi Kode Error Host 34 ATM BRI

Kode Error Host 34 ATM BRI - Ada banyak kode error ATM BRI yang...

Cara Mengatasi Kode Kesalahan 114 Internet Banking BRI Dan Mobile BRI

Cara Mengatasi Kode Kesalahan 114 Internet Banking BRI Dan Mobile BRI - Fasilitas dan...

Anak Sebagai Aset Masa Depan Bangsa Dan Generasi Penerus

Kalau bukan terhadap anak, terhadap siapa lagi orang tua menaruh harapan di masa depan?...

Seberapa Mahal Biaya Pernikahan Toraja?

Berapa sih biaya pernikahan orang Toraja? Banyak yang bilang, tergantung kesanggupan calon pengantin dan...

Cara Memulai Usaha Laundry Dari Nol Untuk Pemula Modal Kecil

Untuk kamu yang sedang tertarik memulai bisnis dengan modal kecil, maka usaha laundry kiloan...

More like this

Kenali Tanda Aplikasi Berbahaya Pada Android Kamu

Ternyata masih banyak aplikasi yang berbahaya mengintai smartphone android kamu meskipun Sistem operasi android...

Kelemahan HP Android Yang Jarang Di Sadari Penggunanya

Apa kelemahan dari HP atau smartphone dengan system operasi Android yang sebenarnya sangat tidak...

Alasan Kenapa Tagihan Listrikmu Selalu Membengkak

Listrik telah menjadi salah satu kebutuhan dasar bagi setiap orang. Tanpa listrik, semua orang...

Mencari dan melacak serta cara menemukan HP yang hilang

Cara mencari atau melacak posisi untuk menemukan hp yang hilang sudah barang tentu akan...

Cara Mengatasi Tidak Bisa Screenshot Internet Banking BRI

Cara mengatasi tidak bisa screenshot internet banking BRI - Pernah alami mau cetak struk...

Membedakan iPhone Rekondisi Resmi Asli atau Palsu

Mengetahui bagaimana cara untuk membedakan iPhone yang rekondisi resmi atau asli dengan yang palsu...